26 September 2017

10 Aplikasi Untuk Perawatan Sistem Android Agar Awet dan Tahan Lama

Freeandroid10.com10 Aplikasi Android Untuk Perawatan Sistem Agar Awet dan Tahan LamaTahukah Anda jika smartphone Android Anda juga membutuhkan perawatan untuk menjaga performanya tetap bagus dan awet. Untuk menghindari terjadinya lag pada Android maka harus memiliki aplikasi pembersih di smartphone Anda.

10 Aplikasi Untuk Perawatan Sistem Android Agar Awet dan Tahan Lama


Aplikasi tersebut berguna untuk membersihkan file – file sampah dan cache sekaligus mempercepat kinerja Android Anda. Seperti yang diketahui, tumpukan sampah yang semakin banyak akan memberatkan Android Anda dan mengurangi memori smartphone dan berujung pada android nge-lag.

Ada banyak aplikasi pembersih yang bisa Anda unduh di Playstore secara gratis. Berikut ini saya bagikan 10 aplikasi perawatan Android yang direkomendasikan untuk menjaga performa Android Anda agar tidak nge-lag saat digunakan.


10 Aplikasi Android Untuk Perawatan Sistem Agar Awet dan Tahan Lama


1.       Wondershare Mobile Go




Aplikasi ini merupakan aplikasi Android cleaner atau pembersih Android untuk mengatasi file – file sampah serta membersihkan residual file dan junk file. Jika tak dibersihkan tentu akan mengganggu kinerja smartphone Anda karena sampah yang bertumpuk akan memberatkan kinerja Android Anda.

Dengan tampilan yang sederhana dan tidak terlalu memakan kapasitas RAM, Wondershare Mobile Go bisa menjadi pilihan Anda untuk merawat kinerja Android Anda.



2.       Clean Master Android Cleaner




Clean Master telah cukup populer sebagai aplikasi pembersih Android yang cukup lengkap dan handal. Ini dibuktikan dengan jumlah pengunduhnya di Playstore yang mencapai puluhan juta dari seluruh penjuru dunia.

Clean Master memiliki fitur yang cukup lengkap untuk merawat Android Anda dari tumpukan sampah dan juga serangan virus serta malware. Hanya saja aplikasi ini kurang cocok dipasang pada Android dengan RAM kecil dikarenakan membutuhkan memori RAM yang besar.



3.       App Cache Cleaner Android




App Cache Cleaner Android termasuk salah satu aplikasi pembersih yang banyak disukai oleh pemakai Android. Selain mudah digunakan, aplikasi ini juga tergolong ringan sehingga tidak terlalu menguras kapasitas RAM Android Anda. Cukup dengan App Cache Cleaner Android maka Anda dapat dengan mudah menghapus file cache yang ada di Android Anda.



4.       DU Speed Booster Android




Selain sebagai aplikasi perawat Android penghapus file –file sampah, DU Speed Booster Android juga memiliki fungsi mempercepat Android dengan karena dilengkapi dengan fitur task killer. Total aplikasi ini telah diunduh jutaan kali oleh para pengguna Android di Playstore. Tampilan yang bagus dan lengkap menjadi nilai tambah dari DU Speed Booster.



5.       1 Tap Cleaner Android




Aplikasi lain yang dapat membersihkan file sampah yang menumpuk di Android adalah 1 Tap Cleaner. Dengan hanya sekali sentuh maka junk files yang ada di Android Anda akan hilang. Aplikasi ini sangat bagus untuk merawat dan menjaga performa Android Anda menjadi lebih ringan dan cepat.



6.       SD Maid Cleaner Android




Aplikasi ini berfungsi untuk menghapus file sampah serta membersihkan memory internal Android Anda dan juga memory SD Card. Dengan fitur task killer yang dapat digunakan untuk mempercepat Android Anda. Fitur task killer akan secara otomatis mematikan aplikasi yang tak terpakai dan berjalan di background.

SD Maid Cleaner terbagi dalam dua versi yang free serta yang berbayar atau Pro. Namun kinerja aplikasi yang gratisan pun sudah cukup memuaskan sebagai pembersih sampah dan cache di Android Anda.



7.       CCleaner Android




Aplikasi CCleaner sudah sangat populer dan biasa digunakan pada piranti komputer untuk membersihkan file sampah. Kini muncul aplikasi serupa untuk Android yang memiliki fungsi kurang lebih sama. CCleaner akan dapat membuat kinerja Android Anda menjadi lebih ringan dan cepat



8.       The Cleaner – Speed Up and Clean Android




Aplikasi yang direkomendasikan selanjutnya yaitu The Cleaner-Speed Up and Clean yang bisa didapatkan secara gratis dengan mengunduhnya melalui Playstore. Memiliki fungsi sebagai pembersih file sampah dan task killer untuk memaksimalkan kinerja dan merawat Android Anda. Aplikasi ini memang layak masuk dalam jajaran 10 aplikasi perawatan Android.



9.       Cleaner Extreme Android




Banyak dari pengguna Android merasa puas dengan kinerja aplikasi Cleaner Extreme. Aplikasi ini memang terbukti ampuh untuk merawat memory android dari gangguan file sampah sehingga mampu berfungsi secara optimal. Aplikasi ini pun memiliki sejumlah fitur tambahan yang sangat cocok untuk Anda.



10.   Greenify Android Cleaner




Aplikasi yang tak boleh terlewatkan berikutnya adalah Greenify Android Cleaner. Banyak digunakan sebagai aplikasi pembersih file sampah android dan juga task killer untuk mempercepat kinerja Android Anda. Dengan tampilan yang simple dan mudah dipahami membuat para pengguna Android memilih untuk memakai aplikasi ini.



Baca Juga :

Demikianlah tentang 10 aplikasi perawatan Android yang saya rekomendasikan untuk Anda. Silahkan Anda unduh aplikasi tersebut di Playstore dan dapatkan aplikasi pembersih yang cocok untuk merawat Android Anda. Semoga artikel ini dapat membantu dalam mengoptimalkan kinerja Android kesayangan Anda.

Posted By : Flady Nasrulloh

Tag : aplikasi refresh android terbaik,aplikasi pembersih android terbaik dan ringan,aplikasi cleaner terbaik,aplikasi pembersih android agar tidak lemot,aplikasi pembersih cache,download aplikasi pembersih,download aplikasi clean master untuk hp android,junk cleaner terbaik android

10 Aplikasi Untuk Perawatan Sistem Android Agar Awet dan Tahan Lama Rating: 4.5 Diposkan Oleh: fladykeren

Berkomentarlah yang sopan ^_^.

 

Top