Freeandroid10.com | Cara Mengatasi Smartphone Android Yang Sering Restart Sendiri Tanpa Root – Seiring kita menggunakan sebuah smartphone android, tentu kita
pernah mengalami smartphone yang kita miliki tiba-tiba melakukan restart dengan
sendirinya. Jika kejadian tersebut terjadi hanya beberapa kali, tidak melebihi
sampai 4x, merupakan hal yang wajar terjadi. Namun, bila smartphone yang kita
miliki sering melakukan restart sendiri, berarti ada masalah dalam sistem.
Kebanyakan aplikasi yang terpasang merupakan
salah satu penyebab smartphone melakukan restart dengan sendirinya. Dalam hal
ini bisa dikatakan bahwa beban yang harus dijalankan lebih berat daripada
kapasitas yang dimiliki. Tentunya, bagi Anda yang memiliki smartphone android
yang sering restart dengan sendirinya merupakan hal yang sangat menjengkelkan.
Di bawah ini, ada beberapa cara mengatasi smartphone android yang
sering restart sendiri tanpa root. Untuk lebih jelasnya langsung saja simak ulasan lengkap berikut ini!
Cara Mengatasi Smartphone Android Yang Sering Restart Sendiri Tanpa Root
Jika smartphone
android Anda sudah sering melakukan restart dengan sendirinya, maka langsung
saja Anda ikuti beberapa cara mengatasi
smartphone android yang sering restart sendiri tanpa root berikut ini!
Menghapus Beberapa Aplikasi
Langkah pertama yang harus kita lakukan ialah
dengan menghapus beberapa aplikasi yang memberatkan kinerja prosesor dan RAM.
Dalam hal ini, Anda bisa melihatnya pada menu setting à
management aplikasi à aplikasi yang sedang berjalan. Disitu nantinya Anda akan melihat
berbagai macam aplikasi yang berjalan sembari menghabiskan kapasitas RAM.
Cobalah menghapus aplikasi tersebut dan lihat perubahannya. Ingat! Jangan
sampai Anda menghapus aplikasi sistem seperti Layanan Google Play Store.
Factory Reset
Jika dengan menghapus beberapa aplikasi
smartphone kita tetap mengalami restart sendiri, berarti memang ada gangguan
dalam sistem android. Untuk mengatasi hal ini, kita bisa melakukan factory
reset. Factory reset sendiri merupakan kegiatan mengembalikan kondisi
smartphone seperti pertama membeli. Dalam hal ini, yang harus kita lakukan
ialah dengan membackup seluruh data penting seperti foto, video, kontak, serta
berbagai macam file penting lainnya.
Setelah semua file penting tercadangkan,
barulah kita langsung melakukan factory reset. Caranya, silahkan pergi ke menu
setting à buat cadangan dan setel ulang à kembali ke
pengaturan pabrik. Tunggu hingga proses factory reset selesai dan jangan
menekan tombol apapun selama proses berlangsung. Disamping itu usahakan kondisi
baterai harus diatas 50%.
Baca juga :
Nah itulah tadi
beberapa cara mengatasi smartphoneandroid yang sering restart sendiri tanpa root yang bisa kami sampaikan.
Melihat cara di atas cukup mudah untuk dilakukan, tentu kami yakin Anda bisa
melakukan langkah-langkah di atas dengan benar. Selamat mencoba dan semoga
berhasil.
Berkomentarlah yang sopan ^_^.